Wellcome

Wilujeng sumping di jendela STIE Muttaqien Purwakarta, apa adanya tapi gagah

Selasa, 03 Juni 2008

SEJARAH

Sejarah dan Perkembangan STIE DR. KHEZ. Muttaqien.

Berdirinya STIE DR. KHEZ. Muttaqien berawal dari suatu keinginan untuk membuka program studi Ekonomi Islam (Mu'amalah) sebagai pengembangan dari pada Sekolah Tinggi Agama Islam DR. KHEZ. Muttaqien. Setelah melakukan studi banding (d.h.i. Bapak Drs. Anang Abdul Razak, MPd., Drs. M. Irham Musafir dan H. Muttaqien Kirman, Lc. yang difasilitasi oleh Bapak Drs. H. Suherman Saleh, Ak, MSc.) ke berbagai IAIN yang sudah membuka program studi tersebut, antara lain ke IAIN Walisongo Semarang, dan IAIN Sunan Ampel Surabaya, selanjutnya keinginan untuk membuka program studi Ekonomi Islam (Mu’amalah) tersebut semakin mengkristal.
Setelah keinginan dan ide tersebut disampaikan kepada Ketua Yayasan Pendidikan Islam (YPI) DR. KHEZ. Muttaqien (d.h.i. Dr. H. Sanusi Uwes, MPd.), serta mendengarkan saran dan masukan dari pengurus Yayasan lainnya dan fasilitator di atas, maka keinginan dan ide tersebut justru ditingkatkan dengan mendirikan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) dengan pertimbangan, bahwa mendidik seorang calon sarjana yang mengerti tentang ekonomi namun bergelar S.Ag. (Sarjana Agama) dirasakan serba ‘canggung’ dan apakah tidak sebaiknya mendidik calon Sarjana Ekonomi (SE), namun sangat kental nuansa dan pengertiannya tentang Islam, sekaligus dalam pengamalannya.
Melalui berbagai rapat yang dilakukan secara maraton dan sangat melelahkan, pada tanggal 30 April 2000 dicanangkanlah kebulatan tekad tersebut secara resmi. Akhirnya, ditindaklanjuti dengan mempersiapkan Panitia Tim Pendiri STIE DR. KHEZ. Muttaqien melalui SK YPI DR. KHEZ. Muttaqien tertanggal 1 Mei 2000, seperti di bawah ini :

Koordinator Pendiri : Drs. Anang Abdul Razak, MPd.
Ketua : Drs. Agus Muharam
Wakil Ketua : Drs. M. Irham Musafir
Sekretaris : Usman K, SE
Anggota : Tri Eka Ramadhan, SE
Febri, SE
Erwin Muchtar, SE
Arris Syafa’at, SE
Etna Misora, SE
Lina Indriyani, SE
Pembantu Umum : Didin Syafrudin
Harun Al-Rasyid, S.Ag.

Sejak dibentuknya Panitia Tim Pendiri STIE DR. KHEZ Muttaqien, dimulailah suatu kerja keras, untuk mewujudkan keinginan dan ide tersebut menjadi kenyataan. Dengan mempersiapkan segala sesuatunya yang berkaitan dengan pendirian tersebut, mulai dari Proposal Pendirian, Studi Kelayakan, Statuta, sampai kepada Kurikulum dan Sillabus, bahkan rekruitmen dosen-dosen yang siap mewakafkan waktu dan tenaganya untuk mewujudkan keinginan dan ide tersebut.
Sebagaimana hukum seleksi alam, maka di tengah-tengah perjalanan mendirikan STIE DR. KHEZ. Muttaqien, telah terjadi berbagai hambatan dan tantangan, baik dana ataupun sumber daya manusia. Dan pada gilirannya berdampak pada keterlambatan start dalam penerimaan mahasiswa baru, dibandingkan dengan perguruan tinggi lainnya di Purwakarta.

Tidak ada komentar: